Hari Pertama Pasar Sumber Diwarnai Protes Pedagang

Citrust.id – Protes pedagang mewarnai hari pertama difungsikannya Pasar Sumber, Senin (18/2/2019). Para pedagang mendapati empat buah lapak yang didempet jadi satu kios.

Pedagang kelapa, H. Suad mengatakan, berdasarkan aturan yang dikeluarkan Dinas Perdagangan dan Industri (Disdagin) Kabupaten Cirebon, satu lapak hanya untuk satu pedagang.

“Kalau seperti ini menimbulkan kecemburuan antarpedagang. Yang lainnya satu lapak, kok bisa ini empat lapak jadi satu?” tanyanya.

Pantauan citrust.id, kios tersebut belum utuh terbangun. Kios yang merupakan gabungan dari lapak nomor 1, 2, 11, dan 12 itu dikelilingi besi lebar hijau setinggi pinggang orang dewasa sebagai skat atau batas kios. Hari ini, pemilik kios itu tidak tampak.

Saat dikonfirmasi, Kepala Bidang Pengelolaan Pasar Disdagin Kabupaten Cirebon, Eka Hamdani, menegaskan, regulasinya adalah satu lapak untuk satu pedagang.

Dirinya menyampaikan, para pedagang tidak diperkenankan menjual atau menyewakan lapak yang sudah menjadi haknya. Jika didapati ada pedagang yang membandel, Disdagin akan menindak tegas.

“Kalau ada pedagang yang bandel, laporkan langsung kepada saya. Nanti akan langsung kami tindak,” tegasnya. (Dhika)

Komentar