Kepala Inspektorat Kota Cirebon Positif Covid-19

Citrust.id – Kepala Inspektorat yang juga mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cirebon, Asep Dedi, dinyatakan positif Covid-19. Hal itu dikatakan Wakil Walikota Cirebon, Eti Herawati, Selasa (24/11).

“Saat ini, Pak Asep Dedi dirawat di salah satu rumah sakit di Kota Cirebon,” ujar Eti.

Selain itu, Eti menyampaikan kondisi terkini Walikota Cirebon, Nashrudin Azis. Orang nomor satu di Kota Cirebon tersebut masih menjalani isolasi mandiri di rumah dinas usai dinyatakan positif Covid-19. Hari ini kondisi Walikota Cirebon sangat baik.

“Pak Walikota masih isolasi mandiri. Hari ini kondisinya sangat baik. Kami masih telponan. Tidak ada sesuatu yang mengkhawatirkan. Mohon doanya saja,” ujar Eti. (Haris)

BACA JUGA:  Sanggar Pokdarwis Konsisten Hidupkan Seni Tradisi Lais

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *