Majalengkatrust.com – Puluhan siswa dan pemuda-pemudi dari lima desa terdampak proyek Bandara Internasional Jawa Barat diajak mengikuti Kampung Ramadan pesantren kilat yang digelar areal KSO BIJB di Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka, Selasa (20/06).
Menurut Dirut PT BIJB, Virda Dimas Ekaputra didampingi Sekper, Wasfan mengatakan kegiatan kampung ramadan melibatkan warga 5 desa yang bersinggungan langsung dengan proyek BIJB yaitu Bantarjati, Kertasari, Sukamulya, Sukakerta dan Desa Kertajati.
“Kampung Ramadan diisi kegiatan pesantren kilat, diikuti dari 5 desa, lomba azdan, lomba kebersihan masjid di setiap desa,” kata Virda.
Virda mengatakan, diharapkan persepsi dalam kegiatan ini bisa menumbuhkan kebersamaan warga Kecamatan Kertajati dengan PT BIJB dalam pembinaan keagamaan.
“Pesantren kilat diikuti 75 siswa, di khususkan siswa SD, lomba adzan untuk regenerasi karena sudah jarang muadzin yang muda, dengan tenaga pendidik dan juri melibatkan ulama setempat,”ungkap dia.
Sementara Kabid Umum dan Humas UMP PT BIJB, Riskita T. Widodo mengatakan digelarnya lomba mesjid dari lima desa, sebelumnya diberikan donasi untuk menyiapkan mesjidnya dengan konsep before dan after.
“Penilaian itu kita lihat kondisi mesjid sebelumnya dan sudah diperbaiki oleh warga di lima desa terdampak,” jelas dia. (Abduh)