SDN 2 Sliyeg Lor Jadi Sekolah Percontohan Ramah Sampah

  • Bagikan
SDN 2 Sliyeg Lor Jadi Sekolah Percontohan Ramah Sampah
SDN 2 Sliyeg Lor jadi sekolah percontohan ramah sampah. (Ist.)

Citrust.id – Suasana ceria tampak di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 2 Sliyeg Lor, Kabupaten Indramayu, saat ratusan siswa mengikuti kegiatan Sosialisasi Sekolah Ramah Sampah (SERASA), Rabu (8/10/2025).

Program edukatif yang digagas PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat (JBB) bersama Integrated Terminal (IT) Balongan ini menjadi langkah nyata dalam menumbuhkan kesadaran pengelolaan sampah sejak usia dini.

Dalam kegiatan tersebut, para siswa diperkenalkan pada jenis-jenis sampah organik dan anorganik serta diajak memahami cara mendaur ulang sampah plastik menjadi produk bernilai guna. Setelah sesi edukasi, kegiatan dilanjutkan dengan pembagian pin dan makanan ringan, serta lomba melukis tote bag bertema “Sampah dan Lingkungan”.

Sebanyak 158 siswa dari kelas 1 hingga kelas 6 antusias mengikuti kegiatan tersebut, didampingi sembilan guru yang turut berpartisipasi aktif.

Kepala Sekolah SDN 2 Sliyeg Lor, Mulyadi, menyampaikan rasa terima kasihnya atas inisiatif Pertamina yang telah membawa kegiatan edukatif ke sekolah mereka.

“Kegiatan SERASA memberikan pengalaman baru bagi siswa kami. Anak-anak tidak hanya belajar teori, tetapi juga langsung mempraktikkan pengelolaan sampah. Harapan kami, kesadaran ini terus mereka bawa dan terapkan dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Mulyadi.

Sementara itu, Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat, Susanto August Satria, menegaskan bahwa program SERASA merupakan bentuk kepedulian Pertamina terhadap peningkatan literasi lingkungan di kalangan pelajar.

“Kesadaran lingkungan perlu ditanamkan sejak dini agar menjadi kebiasaan positif yang berkelanjutan. Melalui SERASA, Pertamina ingin mengajak anak-anak untuk peduli dan berperilaku bijak terhadap sampah,” jelas Satria.

Melalui kegiatan ini, Pertamina berharap dapat menumbuhkan kepedulian lingkungan di kalangan pelajar sekaligus mendorong terciptanya sekolah yang bersih, hijau, dan berkelanjutan.

BACA JUGA:  Yoseph Umarhadi Serahkan Bantuan Bus ke Universitas Wiralodra

Program SERASA juga menjadi bagian dari komitmen Pertamina Patra Niaga Regional JBB dalam mendukung Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya poin 12 tentang konsumsi dan produksi yang bertanggung jawab serta poin 13 mengenai penanganan perubahan iklim. (Haris)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *