Kerajinan Rotan Cirebon Banyak Diminati di Luar Negeri

Ilustrasi

CIREBON (CT) – Kerajinan rotan di Tegalwangi Cirebon mulai dirintis sejak tahun 1930. Di awal tahun 1980, kerajinan rotan menjadi komoditi ekspor dengan produk andalan seperti meja dan kursi rotan, tas, tempat lampu, dan aksesoris-aksesoris lainnya. Hampir 80% dari produk tersebut diekspor ke luar negeri. Beberapa negara yang menjadi tujuan ekspor kerajinan rotan Cirebon adalah Belanda, Jerman, Belgia, Amerika Serikat dan beberapa negara di Eropa Timur. Belakangan Rusia dan negara di Asia dan Afrika mulai melirik kerajinan rotan khas Cirebon.

Pada masa kejayaannya, kerajinan rotan Cirebon menjadi salah satu industri rumahan yang paling menjanjikan di Indonesia. Hal ini dapat dibuktikan dengan masuknya pangsa pasar kerajinan rotan di dunia. Dan menurut data Asosiasi Permebelan dan Kerajinan Indonesia (Asmindo) pada tahun 2007 silam, ekspor kerajinan rotan di Cirebon mencapai 47,7 ton atau senilai USD 132,66 juta. Kini, kerajinan rotan Cirebon masih bisa ditemukan dengan aneka barang dan souvenir menarikĀ  seperti lampu hias, dekorasi pelaminan pengantin, alas tempat tidur, matras, anyaman rotan, dan hiasan dinding rumah. (Net/CT)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *