INDRAMAYU (CT) – Kenaikkan harga BBM pada selasa (18/11) belum mempengaruhi harga sembako dan sayuran di Pasar Baru Indramayu, rabu (19/11). Namun hal ini masih bersifat sementara, karena bukan tidak mungkin jika di hari kemudian harga sembako dan sayuran meroket. Rabu (19/11).
Tingkem salah satu pedagang mengatakan bahwa harga dagangannya masih stabil belum ada kenaikan harga.
“Sembako maupun sayuran yang saya jual masih normal, tetapi bedanya jika harga sembako mengalami kenaikan maka harganya akan tetap pada kenaikannya, berbeda dengan harga sayuran,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Tingkem menuturkan bahwa kenaikan harga sayur yang paling signifikan dipengaruhi oleh kendala cuaca dan musim panen.
“Kalau harga sayuran itu sebenarnya tidak berpengaruh pada kenaikan BBM, kenaikan dan penurunnya ada pada musim sayuran tersebut, maksudnya kalau lagi musim ya murah tetapi kalau lagi engga musim ya mahal,” katanya.
Tingkem juga menuturkan bahwa harga cabai yang memiliki kisaran harga yang sulit ditebak, kadang naik dan kadang turun.
“Biasanya yang sering naik turun itu harga cabai merah, mentimun, kacang panjang, dan cabai setan, kenaikannya bisa 30% dari harga semula, kalaupun turun ya bisa lebih murah dari harga semula, sekarang semua harganya masih normal kecuali cabai setan.” Tandasnya (CT-112)
Komentar