CIREBON (CT) – Memperingati hari jadinya yang ke-5, Yayasan Cirebon Peduli Anak bangsa (YCPAB) gelar sholawatan dan doa bersama 500 anak jalanan di Kota Cirebon, pada Minggu 14 Desember 2014, mulai pukul 08.00 WIB. Acara ini sebagai bentuk rasa syukur YCPAB sebagai yayasan yang bertanggung jawab membina dan menaungi anak jalanan di Kota Cirebon.
“Ini sebagai rasa syukur kami setelah 5 tahun membina anak bangsa (anak jalanan, red), dari pada kita gelar pesta yang megah dan mewah, alangkah lebih baik jika syukurannya bersama anak-anak bangsa, lebih berkah,” ujar Tommy Setiawan selaku pengurus YCPAB kepada CT.
Dalam eksistensinya, YCPAB berhasil membangun 9 titik binaan anak bangsa, yang terdiri dari 9 kawasan yang rentan terhadap masalah anak jalanan, kawasan tersebut antara lain, titik binaan Duku Semar yang terletak di Jalan Duku Semar Gang Sekar Pandan, Rt. 09/03, kemudian titik binaan Empang, di Jalan Kapten Samadikun Gang IV, titik binaan Kesunean di Daerah Kesunean Rt. 07/07, titik binaan Tanggul di Jalan Pemuda belakang Unswagati Cirebon, titik binaan Pegambiran di komplek Squater, pegambiran, titik binaan Cangkol di Cangkol Tengah, titik binaan Liposos, di Pesisir Jalan Panjunan, samping Pelabuhan Cirebon, dan titik terluar yang terdiri dari bebebarapa anak dari beberapa daerah di sudut Kota Cirebon, seperti di Api-api, Argasunya, dan lain sebagainya.
Acara besok merupakan rangkaian acara menyambut hari jadi YCPAB, setelah sebelumnya, YCPAB juga menggelar lomba-lomba khusus bagi anak bangsa, seperti lomba cerdas cermat, lomba membaca al-Quran, dan pemilihan Duta Kebersihan.
“Dalam acara puncak nanti juga ada pemilihan titik binaan terbersih, sebagai wujud pembinaan kita terhadap kebersihan tempat tinggal anak-anak bangsa,” lanjut Tommy.
Masih menurut Tommy, acara besok juga terbuka untuk umum, bagi siapa saja yang ingin hadir, bisa datang besok di Gedung RPSA Jalan Cipto Mangunkusumo, bekas gedung Bappeda Kota Cirebon.
“Bagi siapa saja yang mau ikut besok bisa langsung datang saja kesini, kita berdoa bersama-sama untuk keselamatan kita bersama dan masyarakat Cirebon pada umumnya,” papar pria yang juga menjabat sebagai Ketua Duta Sosial ini. (CT-125)