Cirebontrust.com – Malam pisah sambut dari Kapolres Cirebon AKBP Sugeng Hariyanto, SIK, M.Hum kepada AKBP Risto Samodra, S.Sos, SIK, SH, MH di The Radiant, Beber, Kabupaten Cirebon, Kamis (08/12) malam, berlangsung meriah.
Seluruh jajaran pejabat di lingkungan Polres Cirebon, para Kapolsek, Danrem, Dandim, Danlanal, Bupati Cirebon Drs H Sunjaya Purwadisastra, MM, M.Si, jajaran pejabat daerah Pemkab Cirebon, LSM, serta seluruh elemen masyarakat turut hadir dalam acara tersebut.
Pisah sambut juga dimeriahkan bintang tamu ternama, yakni pelawak sekaligus presenter kawakan Tukul Arwana, beserta penyanyi dangdut cantik Siti Badriyah. Dalam kesempatan tersebut, selain menjadi presenter memandu acara, Tukul Arwana juga turut serta dalam pertunjukan kabaret.
Tukul Arwana berperan sebagai Kapolres Cirebon, AKBP Sugeng Hariyanto yang tengah mengatur dan memberi perintah kepada anak buahnya. Dengan gaya yang kocak dan lawakannya yang khas, tak pelak Tukul Arwana berhasil mengocok perut para hadirin.
Sedangkan pedangdut Siti Badriyah mendendangkan beberapa buah lagu untuk menghibur para tamu undangan. (Haris)