Mpok Ati Komentar Tentang Narkoba yang Dianggapnya Sebagai Penjajah Gaya Baru

CIREBON (CT) – Salahsatu artis yang memerankan film Tiga Pilihan Hidup, yakni Mpok Ati menganggap bahwa setelah kemerdekaan, Indonesia masih memliki penjajah yang baru yakni, narkoba. Hal tersebut diungkapkannya saat menunjungi Balaikota Cirebon, Rabu (17/08).

“Kalau dulu penjajahnya adalah Belanda dan Jepang, sekarang sudah merdeka, penjajahnya adalah narkoba. Maka dari itu, kita harus memeranginya,” tegasnya.

Ditambahkanya, dalam film Tiga Pilihan Hidup dirinya menjadi sosok ibu-ibu yang mengurusi panti rehabilitasi bagi pecandu narkoba. Menurut dirinya, kata Mpok Ati film Tiga Pilihan Hidup, selain menjadi tontonan juga menjadi tuntunan.

“Jadi bagi masyarakat yang belum menggunakan narkoba, jangan sekali-sekali mencobanya,” tegasnya. (Roy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *