Indramayutrust.com – Banyak hal yang dilakukan oleh sebagian masyarakat dalam menyambut perayaan tahun baru 2017 ini. Seperti kegiatan yang digelar oleh Warga Ahmadiyah di Kabupaten Indramayu, dengan menggelar Bakti Sosial Bersih Lingkungan, Minggu (01/01).
Acara baksos lingkungan yang digelar di sekitar Gor Singalodra Indramayu tersebut, Dengan dihadiri sebanyak 40 orang yang merupakan gabungan dari warga Ahmadiyah di 7 kecamatan di Indramayu.
Koordinator aksi, Heri Susanto, menuturkan jika Baksos Lingkungan yang dilakukannya bersama warga Ahmadiyah Indramayu itu merupakan pelaksanaan program Clean The City. “Clean the city ini adalah program dari Majelis Khudamul Ahmadiyah Indonesia (MKAI) dan Humanity First Indonesia (HFIdn),” ujarnya.
Dikatakannya, jika aksi ini merupakan gabungan warga Ahmadiyah dari kecamatan Terisi, Kroya, Gantar, Gabus wetan, Lohbener, Indramayu dan Cantigi.
“Baksos ini tujuannya adalah untuk membersihkan sampah-sampah sisa malam tahun baru, dan ini merupakan rangkaian kegiatan yang dimulai dari beberapa bulan lalu, seperti pengajian rutin serta Baksos Donor darah dan pengobatan gratis,” ungkapnya.
Dengan adanya kegiatan ini, lanjut Heri, diharapkan adanya kesadaran warga lainnya bahwa peralihan tahun baru selanjutnya bisa lebih memperhatikan dan menjaga kebersihan di tempat-tempat perayaan malam tahun baru, serta bisa meningkatkan kesadaran warga bahwa kebersihan adalah cerminan diri kita. “Semoga tahun depan bisa diadakan kembali dengan mengajak warga lainnya untuk acara clean the city di Indramayu,” cetusnya. (Didi)
Komentar