Citrust.id – Pemkab Majalengka beserta unsur Forkopimda menggelar rakor kesiapsiagaan, kewaspadaan, pencegahan, dan penanganan serta perkembangan Covid-19, Selasa (26/1).
Bupati Majalengka, Karna Sobahi menyampaika, vaksinasi merupakan solusi mengurangi penyebaran Covid-19.
“Vaksinasi dari usia 18-60 tahun. Vaksin datang besok, Rabu (27/1), di pendopo. Vaksinasi diadakan awal Februari. Diutamakan tenaga kesehatan terlebih dahulu,” ungkap Karna.
Sementara itu, Kapolres Majalengka, AKBP Syamsul Huda, memaparkan, angka penyebaran Covid-19 dan warna resiko akan selalu dinamis.
“Kami mengajak seluruh pelaku usaha, pelaku pariwisata, DKM masjid dan seluruh unsur masyarakat agar pastisipatif mengedukasi dan meminimalisasi penyebaran Covid-19,” ungkapnya. (Abduh)