Targetkan Penerimaan Rp 80 Miliar, BTN Expo Property 2016 Jadi yang Terbesar se-Ciayumajakuning

CIREBON (CT) – Bila Anda kini sedang mencari rumah dengan harga yang terjangkau dan bunga rendah, Anda wajib datang ke BTN Property Expo 2016 yang masih akan berlangsung hingga 04 April 2016 mendatang, di Atrium Grage Mall Cirebon. Pameran ini juga masih menawarkan harga rumah mulai Rp 100 jutaan dengan suku bunga 5 persen.

Branch Manager BTN Kantor Cabang Cirebon Muhammad Mutaqin mengatakan, banyak paket promosi dan kemudahan yang ditawarkan selama pameran berlangsung. Di pameran ini terdapat 34 pengembang dengan lebih dari 100 proyek perumahan yang tersebar di Ciayumajakuning, serta daerah lainnya.

“Produk yang dipamerkan adalah rumah bersubsidi dan non subsidi,” ujar Mutaqin di sela-sela pembukaan pameran.

Menurutnya, ‎kebijakan khusus yang dapat dimanfaatkan pengunjung pada pameran ini yaitu Kredit Pemilikan Rumah (KPR) Sejahtera Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) dengan suku bunga 5 persen, uang muka 1 persen dan bebas biaya administrasi.

Sedangkan untuk KPR BTN Platinum, kata Mutaqin, memiliki bunga mulai dari 6,6 persen tetap selama 1 tahun, kemudian ada bunga promosi 9,6 persen fixed 1 tahun, 9,9 persen fixed 2 tahun dan 10,6 persen fixed 3 tahun.

“Uang mukanya mulai dari 5 persen untuk fasilitas pembiayaan I dengan luas bangunan maksimal 70 meter persegi, kemudian ada diskon provisi 50 persen, diskon premi asuransi jiwa 20 persen dan bebas biaya administrasi,” ujarnya.

‎Selama pameran berlangsung, BTN menargetkan transaksi mencapai Rp 80 miliar atau meningkat dari target tahun sebelumnya sebesar Rp 60 miliar.

Sementara itu, Direktur Utama Grage Group Bamunas Setiawan Boediman menambahkan bahwa pihaknya masih tetap optimis target yang dipatok BTN selama pameran berlangsung akan dapat dicapai. Bahkan pria yang akrab disapa Oki ini memprediksi pameran properti kali ini akan mampu melebihi target.

BACA JUGA:  Dandim 0616/Indramayu Letkol Arh Benny Febrianto Tinjau Tujuh Lokasi Fisik TMMD

“Pameran serupa seperti ini sudah digelar sebanyak enam kali. Dan selama ini respon pengunjung pamerannya pun selalu positif. Mereka mengaku banyak terbantu untuk memiliki hunian idaman dengan banyak kemudahan dan keringanan yang ditawarkan selama pameran,” ujar Oki.

Dia pun mengimbau kepada masyarakat di Ciayumajakuning yang belum memiliki rumah, untuk segera memanfaatkan momen pameran properti terbesar di awal tahun ini. (Wilda)

Komentar