CIREBON (CT) – Awan kelabu kembali menyelimuti dunia artis di Indonesia. Komedian, Budi Anduk yang memiliki nama lengkap, Budi Prihatin meninggal dunia, Senin 11 Desember 2016 di RS Dharmais, Jakarta pukul 14.25 WIB.
Komedian yang terkenal lewat guyonan “Coy” nya lahir di Jakarta pada 8 Februari 1968 tersebut, menderita penyakit paru-paru basah dan sudah tergolong parah dan sempat berobat ke RS Paru Sidawangi Cirebon pada lebaran 2015 lalu. Budi Anduk memang beristrikan warga Cirebon bernama, Neneng Nurhayati.
Jenazah kini disemayamkan di Pondok Gede Jakarta Selatan. Ia mengawali karier sebagai figuran pada program Ngelaba tahun 1996, namanya mulai dikenal masyarakat saat membintangi Sitkom Tawa Sutra, serta telah membintangi beberapa film layar lebar di antaranya Tiren dan Tulalit. (Imam Musyaffa)
Komentar