Ditinggal Penghuni, Satu Rumah Warga Hangus Terbakar

Cirebontrust.com – Kebakaran yang menghanguskan satu rumah milik Hj. Mulyana (60) yang beralamat di Gang Gotong Royong, Jalan Cipto Mangunkusumo sempat menggegerkan warga sekitar, Rabu (15/02) sekira pukul 15.00 WIB.

Diungkapkan oleh Thomas (52), warga yang mengontrak selama hampir 5 tahun di rumah tersebut, bahwa kebakaran terjadi sesaat setelah dirinya pergi meninggalkan rumah tersebut dalam keadaan terkunci.

“Kami tidak tahu dari mana sumber api, tiba-tiba muncul asap di dalam kamar. Waktu saya keluar, pintu dalam keadaan terkunci,” ujarnya.

Mendapat laporan tersebut, Petugas Damkar Kota Cirebon langsung meluncur menuju lokasi dengan membawa dua armada mobil Damkar.

Diungkapkan Kasi Pamadam Kebakaran Kota Cirebon, Ahkmad, kebakaran diduga dipicu akibat kelalaian penghuni rumah. “Alhamdulilah api berhasil dipadamkan. Dua armada kita turunkan. Untuk dugaan awal, kebakaran akibat kelalaian penghuni rumah. Karena saat terjadi kebakaran, pintu rumah dalam keadaan terkunci,” ujar Akhmad.

Akibat kebakaran tersebut, sejumlah perabot dan plafon rumah nampak hangus dan rusak. Beruntung peristiwa tersebut tak menyebabkan korban jiwa. (Sukirno Raharjo)

BACA JUGA:  Kantor Pos Maja Hangus Terbakar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *