BPJS Kesehatan Cirebon Beri Apresiasi Fasilitas Kesehatan Paling Berkomitmen 2021

Citrust.id – BPJS Kesehatan Cabang Cirebon berikan penghargaan kepada Fasilitas Kesehatan di wilayah BPJS Kesehatan Cabang Cirebon, Senin (18/10). Penyerahan penghargaan dilakukan bersamaan dengan acara Pertemuan Nasional Manajemen Fasilitas Kesehatan tahun 2021 dengan tema Perluasan Digitalisasi Layanan Kesehatan Untuk Peningkatan Mutu Fasilitas Kesehatan. Penghargaan tersebut diberikan sebagai wujud apresiasi atas komitmen penuh dalam memberikan layanan terbaik kepada peserta JKN-KIS.

Kepala BPJS Kesehatan Cabang Cirebon, Nopi Hidayat, menjelaskan, dalam penentuan Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan (FKRTL) paling berkomitmen, didasarkan pada beberapa variabel penilaian. Secara umum variabel utama penilaian bagi FKRTL mencakup profil kompetensi FKRTL, evaluasi pelaksanaan kerja sama, komitmen mutu pelayanan, serta indeks kepatuhan dan indeks hasil survei Walk Through Audit (WTA). Adapun untuk kategori FKRTL paling berkomitmen diwilayah BPJS Kesehatan Cabang Cirebon diperoleh oleh Rumah Sakit Mitra Plumbon Cirebon, Rumah Sakit Tk. III Ciremai, dan Rumah Sakit Sekar Kamulyan.

“Digitalisasi layanan menjadi variabel penting dalam penilaian Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan paling berkomitmen ini. Layanan digital yang diterapkan tentu akan berdampak pada efisiensi dan efektivitas biaya karena proses bisnisnya menjadi lebih sederhana bagi Peserta JKN-KIS,” lanjut Nopi.

Sedangkan untuk Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP), variabel penilaiannya adalah cara FKTP mengoptimalkan layanan digitalnya kepada Peserta JKN-KIS. Selain itu, angka kontak Kapitasi Berbasis Kinerja (KBK) serta mutu FKTP menjadi variabel penting lainnya dalam penilaian FKTP paling berkomitmen itu. Kategori FKTP paling berkomitmen di wilayah BPJS Kesehatan Cabang Cirebon, di berikan kepada dr. Lia Agustiningrum dan drg. Dini Sri Kusumandini untuk kategori Dokter Praktik Perorangan. Sementara itu, untuk kategori Klinik dan Puskesmas yang memperoleh penghargaan yaitu, Klinik Cahaya Keluarga dan Puskesmas Pangenan.

“Semoga penghargaan yang diberikan dapat menambah motivasi fasilitas kesehatan untuk terus dapat meningkatkan kualitas pemberian pelayanan kesehatan bagi seluruh masyarakat pada umumnya serta bagi Peserta JKN-KIS pada khususnya,” ungkap Nopi.

Dalam kesempatan tersebut, Nopi juga menjelaskan, BPJS Kesehatan Cabang Cirebon terus melakukan upaya perbaikan layanan melalui digitalisasi layanan kesehatan dengan mengurangi antrean pelayanan melalui antrean elektronik, yang terkoneksi dengan aplikasi Mobile JKN, display informasi ketersediaan tempat tidur, display informasi jadwal operasi di rumah sakit. Yang terbaru adalah simplifikasi rujukan pelayanan hemodialisa serta thalasemia di rumah sakit. Dari sisi administrasi klaim, BPJS Kesehatan juga telah mengembangkan e-Claim Primer, Virtual Claim (V-Claim), Verifikasi Digital (Vidi), dan Digitalisasi Audit Klaim (Defrada).

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Utama Rumah Sakit Mitra Plumbon, Herry Septijanto, menyampaikan ucapan terima kasih atas penghargaan yang diberikan. Menurutnya, terpilihnya Rumah Sakit Mitra Plumbon sebagai Rumah Sakit paling berkomitmen merupakan dukungan nyata dalam mendukung penyelenggaraan Program JKN-KIS. Terpilihnya Rumah Sakit Mitra Plumbon diharapkan mampu memotivasi untuk terus memberikan pelayanan terbaik sesuai dengan yang dikomitmenkan.

“Pada prinsipnya, kami akan selalu berusaha memberikan pelayanan yang mudah cepat dan memuaskan kepada peserta JKN-KIS. Dengan semakin bertambahnya waktu, mudah-mudahan digitalisasi layanan yang ada dapat lebih kami optimalkan untuk semakin mempermudah layanan terhadap Peserta JKN-KIS,” tutur Herry. (Haris)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *