Ilustrasi
CIREBON (CT) – Memiliki rambut hitam saja tidak cukup, terkadang rasa bosan menghampiri. Mengkreasikan rambut dengan warna-warna cerah atau berbeda dari biasanya biasa dilakukan oleh orang yang sangat memperhatikan penampilannya. Tapi, cat rambut yang mengandung bahan kimia justru membuat rambut kering dan bercabang. Agar rambut tidak rusak, Anda bisa mencoba bahan alami berikut.
Cat Rambut Warna Coklat Tua Dengan Teh Hitam & Kopi
Warna coklat ini cocok dengan kamu yang memiliki bola mata berwarna coklat tua atau coklat kehitaman dan juga kamu yang memiliki kulit berwarna coklat. Untuk mendapatkan warna coklat yang bagus kamu bisa menggunakan teh hitam dan kopi. Cara pembuatannya cukup mudah. Seduh teh dan kopi pada tempat yang berbeda kurang lebih satu gelas besar. Untuk rambut yang panjang dan tebal bisa menambahkan lagi jumlahnya.
Seduh teh dan kopi hingga kental serta warnanya menjadi pekat. Setelah itu, campurkan kedua cairan tersebut pada satu wadah lalu diamkan beberapa waktu hingga dingin. Tuangkan cairan tersebut secara perlahan ke rambut kamu. Rambut diremas sedikit-sedikit agar cairan tersebar merata. Setelah selesai tutupi rambut dengan shower cap lalu diamkan kurang lebih setengah jam. Setelah itu bilas dengan air bersih.
Cat Rambut Warna Merah Gelap Dengan Bunga Sepatu & Mawar
Merah merupakan salah satu warna cukup banyak dipilih untuk mewarnai rambut. Bahan-bahan untuk membuat pewarna rambut merah ini cukup mudah ditemukan di sekitar kamu. Bunga sepatu dan bunga mawar misalnya. Bunga tersebut bisa kamu gunakan untuk menghasilkan pewarna rambut merah.
Pertama-tama ambil segenggam kelopak bunga sepatu dan segenggam kelopak bunga mawar merah. Tumbuk kelopak kedua jenis bunga tersebut secara bersamaan hingga halus kemudian tambahkan sedikit air. Terapkan ke rambut kamu dengan menuangkan secara perlahan. Remas-remas rambut agar cairan merata. Diamkan rambut yang telah ditutup dengan shower cap. Semakin lama kamu mendiamkan rambutnya maka warna yang dihasilkan akan maksimal.
Lakukan proses ini sebanyak dua hingga tiga kali seminggu agar warna yang diperoleh menjadi lebih bagus. Kamu akan mendapatkan manfaat lain apabila menggunakan pewarna dari bunga sepatu dan bunga mawar ini yaitu rambut kamu akan terlihat lebih berkilau. (Net/CT)
Komentar