Uniku Gelar Peringatan Tahun Baru Islam Sekaligus Hari Jadi ke 14 Tahun

Kuningantrust.com – Universitas Kuningan (Uniku) menggelar kegiatan peringatan tahun baru islam bulan Muharram 1439 Hijriyah, sekaligus peringatan ulang tahun Universitas Kuningan (Uniku) di usia 14 tahun, Kampus I di Mesjid Da’arul Muta’allimin UNIKU, Sabtu (07/10).

Dalam kegiatan peringatan dua momen penting itu, digelar juga pemberian santunan kepada 98 anak yatim piatu dan kaum dhuafa. Rektor Universitas Kuningan, Dr. Dikdik Harjadi, SE, MSi mengungkapkan kegiatan yang digelarnya merupakan kegiatan rutin tahunan atau agenda tahunan.

“Kita laksanakan bekerjasama dengan DKM Da’arul Muta’allimin dan LDK Al-Kahfi, di setiap datangnya tahun baru Hijriyah atau bulan Muharram,” jelasnya.

Dalam sambutannya, Dr. Dikdik Harjadi, SE, MSi menyampaikan kegiatan santunan merupakan kegiatan yang baik dan sesuai dengan perintah agama untuk peduli terhadap anak yatim piatu dan dhuafa.

“Ini sebagai sebagai rasa syukur kehadirat Allah SWT, karena Uniku sudah menginjak usia yang ke 14 tahun. Kami meminta doa dari anak yatim piatu dan kaum dhuafa yang hadir, agar Universitas Kuningan (Uniku) menjadi lebih maju dan lebih bermanfaat lagi kedepannya,” jelasnya.

Hadir dalam acara tersebut, selain Rektor Universitas Kuningan juga Wakil Rektor I Dr. Anna Fitri Hindriana, MSi, Wakil Rektor III Ilham Adhya, MSi, Kepala BAKKUP, Drs. Ajat Sudrajat, MSi, Kepala BAAK, Mufti Syarif, SE, Ketua Program Studi (Prodi) Pendidikan Matematika, Muhammad Riyadi, MSi.

Serta, Kabag Kemahasiswaan, Iim Abdul Karim, SP, Kabag Umum Sahlan, MPd, Kepala Tata Usaha Fakultas Hukum (FH), Iwan Tresna Sukmawan, SE dan para pengurus UKM LDK Al-Kahfi. (Ipay)

BACA JUGA:  Massa Komparasi Tuntut Bupati Kuningan Buat Fakta Integritas Penolakan Geothermal Chevron

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *