Citrust.id – Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, berkunjung ke Kabupaten Kuningan, Sabtu (17/4). Kedatangan orang nomor satu ibu kota tersebut disambut Bupati Kuningan, Acep Purnama, di pendopo bersama unsur forkopimda.
Anies mengatakan, selain ingin bertemu dengan pemerintah daerah, kunjunganya ke Kabupaten Kuningan dalam rangka penjajakan kerja sama terkait komoditas pangan.
“Insyaallah, tim yang akan bekerja sama dengan daerah tiba pekan depan. Mereka akan melakukan invetarisasi atas potensi yang bisa ditindaklanjuti dalam bentuk kerja bersama,” terangnya.
Pada kesempatan itu, Anis juga menemui sejumlah Pedagang Kaki Lima (PKL) di Jalan Siliwangi. Ia ditemani teman satu kampungnya, H. Ikhsan. Anies mengungkapkan kebahagiannya karena bisa berkunjung kembali ke Kota Kuda. Anies lahir di Kabupaten Kuningan pada 7 Mei 1969.
“Pagi ini adalah sebuah kebahagiaan tersendiri bagi seorang anak kecil yang biasa lewat depan Pendopo Bupati, membayangkan seperti apa di dalamnya. Hari ini, saya bertemu Bupati Kuningan di pendopo yang dulu hanya bisa dilihat dari luar. Kuningan adalah tempat yang penuh kenangan dan persahabatan,” kenang Anies.
Sementara itu, Bupati Kuningan, Acep Purnama, menyambut kerja sama pengembangan potensi Kabupaten Kuningan.
“Alhamdulillah, dalam pertemuan hari ini, kami dapat membangun kerja sama terkait potensi yang ada di Kuningan, seperti olahan hasil pertanian. Untuk marketnya akan dibantu Pemprov DKI Jakarta,” terangnya.
Malam harinya, Anies melaksanakan salat tarawih di Masjid Syi’arul Islam. Ia pun memberikan sambutan tentang perjuangan melawan Covid-19. (Andin)