oleh

Prospek Bagus, Bandar Djakarta Ekspansi ke Cirebon

Citrust.id – Daya tarik Kota Cirebon terhadap perkembangan ekonomi mengalami kemajuan dari tahun ke tahun. Hal itu dimanfaatkan oleh kalangan investor untuk membuka peluang bisnis di Kota Cirebon, terutama untuk segmen kuliner.

Paling terbaru, ada resto seafood Bandar Djakarta Group yang resmi membuka cabang di Kota Cirebon. Ini merupakan resto kelima dan yang pertama di luar Jakarta.

Operational Manager Bandar Djakarta Cabang Cirebon, Edi Gunawan mengatakan, resto Bandar Djakarta berbeda dengan resto seafood lain. Karena resto khusus seafood ini memiliki konsep Pasar Ikan.

“Di pasar ikan inilah Bandar Djakarta menyediakan berbagai jenis varian seafood yang dijamin kualitasnya, karena seluruh menu seafood yang disediakan merupakan live dan fresh seafood,” kata dia, Rabu (31/8/2022).

Dari segi pelayanan, kata Edi, pihaknya akan menimbang menu seafood baik live atau fresh di depan konsumen. Hal itu untuk menjaga kepercayaan bagi konsumen.

“Selain itu, konsumen juga bisa memilih varian saos yang ada. Tapi paling banyak saos bandar yang menjadi favorit, karena sejak soft opening sudah banyak yang memesan,” kata dia.

Resto yang memiliki moto ‘Semua Pelanggan Pulang dengan Senyuman’ ini, lanjut Edi, Menyediakan keanekaragaman varian seafood yang segar dan berkualitas.

“Ada kepiting dan lobster Papua, ikan kerapu, bawal dan lainnya. Yang jelas semua asli perairan Indonesia dan beli dari nelayan Indonesia,” kata dia.

Perihal memilih Kota Cirebon sebagai tempat ekspansi, Edi mengakui, bahwa Kota Cirebon memiliki iklim investasi yang baik, sehingga memiliki prospek yang bagus untuk bisnis kuliner.

“Iklim investasi baik dan prospeknya pasti bagus. Bahkan sejak soft opening lalu, reservasi sampai waiting list. Termasuk saat uji coba, konsumen juga memberikan feedback yang bagus,” tuturnya.

Owner Bandar Djakarta, Wendy Santoso mengatakan dalam sambutan grand opening, mengharapkan Bandar Djakarta menjadi wisata kuliner di Cirebon.

“Semoga jadi wisata kuliner. Bagi konsumen yang punya keluhan, harap menyampaikan. Tetapi kalau puas, silakan pulang dengan tersenyum dan kabarkan kepada yang lain,” ucap dia.

Sementara itu, Walikota Cirebon, Drs H Nashrudin Azis SH mengucapkan terima kasih, atas kepercayaan dari Bandar Djakarta yang berinvestasi di Kota Cirebon.

“Pemerintah daerah tentu akan memfasilitasi pengusaha-pengusaha yang memilih berinvestasi di Kota Cirebon, tidak hanya wisata kuliner. Selamat atas peresmiannya dan semoga sukses,” katanya. (Aming)

Komentar