Ono Surono Beri Bantuan Murid PAUD dan DTA di Kampung Nelayan

  • Bagikan

INDRAMAYU (CT) – Kunjungan anggota DPR RI Komisi IV, Ono Surono ST, bukan hanya sampai di kalangan Petani, Nelayan atau masyarakat umum saja, namun juga menemui dan memberi bantuan untuk murid-murid DTA dan PAUD di Wilayah Kampung Nelayan Karangsong Indramayu.

Salah satunya seperti di PAUD Inayah dan Diniyah Takmiliyah Awaliyah (DTA) “Putih Suci Alkomarah”, yang berada di komplek pemukiman harapan indah desa karangsong.

Kepala Sekolah DTA Putih Suci Alkomarah, Roidah, mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan yang diberikan dari Ono Surono untuk siswa-siswinya tersebut.

“Alhamdulilah, bantuan yang diberikan semoga bermanfaat, yang terpenting semua murid-murid senang dengan bantuan tersebut,” ungkapnya, Sabtu (06/08).

Dikatakannya, DTA tersebut sudah pernah meraih juara 1 lomba cerdas cermat DTA dari Kementerian Agama se-Provinsi Jawa Barat. Dengan hal itu, hingga membuat pihaknya harus terus memberikan dorongan agar siswa-siswinya tersebut lebih giat dalam belajar.

Salah seorang siswi, Nur, yang merupakan kelas 4 DTA, mengaku senang dengan bantuan tersebut, dengan wajah yang sumringah ia bersama teman-temannya tersebut tidak sabar membuka bingkisan yang diberikan.

“Senang, ada banyak, Buku tulis, Juz’ama, ada tasnya juga,” cetusnya

Sementara itu, Ono Surono ST menerangkan, jika bantuan yang diberikan tersebut merupakan salah satu bentuk dukungan terhadap DTA dengan murid-muridnya yang berprestasi, apalagi di DTA tersebut mayoritas menjadi anak seorang Nelayan.

“Pertama mungkin silaturahmi, kebetulan PAUD dan DTA ini juga jaraknya dekat dan berada di kampung Nelayan, bantuan ini diberikan agar anak-anak murid semangat dalam belajar dan bisa berprestasi,” ungkapnya

Menurutnya, anak nelayan juga agar bisa lebih pandai dengan banyak mengkonsumsi ikan laut, hasil dari orang tua mereka melaut.

BACA JUGA:  Ratusan Buruh Migas Lakukan Konvoi Menuntut Terealisasinya UMK Migas Rp. 3.114.936

“Disini rata-rata banyak dari anak nelayan, justru harus banyak makan ikan laut agar bisa pintar, tentunya di iringi dengan belajar yang rajin dan tetap semangat belajar,” paparnya, saat memberikan motivasi di depan murid-murid DTA tersebut. (Didi)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *