Citrust.id – Sebanyak 195 komunitas termasuk MoM’s Community nyatakan siap ramaikan Festival Jagakali Art International 2018 yang akan digelar dalam waktu dekat, 19-21 Oktober 2018 di Kali Pacit Perumahan Permata, Kelurahan Kalijaga, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon.
CEO Festival Jagakali Art, Nico Broer Permadi mengatakan, setidaknya ada 10 seniman luar negeri turut ikut memeriahkan festival tersebut yang berasal dari 6 negara, yakni Amerika, Filipina, Korea Selatan, Thailand, Swedia, dan Meksiko. Selain menyuguhkan kegiatan bazar dan kesenian, event ini juga sebagai bentuk kepedulian terhadap kebersihan lingkungan.
“Festival Jagakali Art adalah kumpulan komunitas seni yang memiliki kepedulian terhadap kebersihan sungai. Nantinya, ada rangkaian acara workshop dan literasi juga,” ujar Nico, Senin (8/10/2018).
Festival yang diinisiasi oleh Sinau Art ini merupakan perhelatan ke-7 sejak tahun 2007 silam dengan mengedepankan konsep gotong royong antarkomunitas sebagai pola kerja yang esensial. Sehingga menumbuhkan arti bahwa Jagakali Art Festival adalah milik bersama.
Menurutnya, adanya festival tersebut memiliki dampak cukup besar, karena dapat menguatkan peranan masyarakat dalam upaya memperbaiki lingkungan dan juga meningkatkan efektivitas literasi informasi terkait lingkungan hidup.
Selain itu, adanya festival tersebut merupakan upaya mengampanyekan lingkungan hidup agar masyarakat lebih peduli lagi terhadap alam sekitar.
“Kita berharap sih kegiatan kita dapat mendapat dukungan lebih dari pemerintah agar skala Jagakali Art Festival ini bisa semakin berkembang dari waktu ke waktu,” pungkasnya./dhika