Ilustrasi
CIREBON (CT) – Terlepas dari berbagai polemik yang sedang melanda Kota Cirebon, kota ini tetap menyimpan sejuta pesona jika dilihat dari sisi yang berbeda. Kota yang panas dan berpantai ini, penghasil terasi, tempat para nelayan melaut dan menjaring ikan-ikan, orang-orang berbondong-bondong datang dan berdoa ke pemakaman seorang alim yang disebut sunan, tempat bangunan tua saksi sejarah yang beberapa masih bisa dilihat tetap memiliki nilai eksotis.
Keunikan dan keindahan kota ini masih bisa dirasakan dan dinikmati. Anda bisa berkeliling Pantai Kejawanan menggunakan perahu para nelayan sambil menikmati keindahan Gunung Ciremai. Menyaksikan matahari terbit atau tenggelam di peraduan yang unik meski pasirnya tidak berwarna putih.
Anda bisa tetap menyantap kelezatan kuliner Cirebon meski macet di mana-mana. Menyeruput kuah kuning dengan taburan bawang goreng berisi irisan daging atau nasi yang dibungkus daun dengan aneka lauk-pauknya. Atau, berbelanja pakaian model terbaru dengan harga murah dan hanya ada di Cirebon.
Memotret keindahan alamnya yang tersembunyi seperti goa karang. Pelangon, tempat para monyet-monyet tumbuh dan berkembang biak. Cocok dijadikan tujuan wisata di saat tahun monyet api barangkali. Ya, Cirebon perlu bebenah agar orang-orang tidak selalu mengernyitkan dahi dan menutup hidung saat berkunjung. (Net/CT)
Informasi yg sangat membangun kepariwisataan cirebon. Alangkah lebih elok pemerintah lebih konkrit mendukung pariwisata cirebon.saat ini cirebon merupakan tujuan wisata bagi warga jakarta.