Jelang Natal dan Tahun Baru, Polres Majalengka Gelar Operasi KKYD

Citrust.id  –  Kepolisian Resort Majalengka kembali menggelar Operasi Kepolisian Yang Ditingkatkan (KKYD) dipimpin Kapolres Majalengka AKBP Mariyono, Minggu (16/12/2018) dini hari.

Kegiatan tersebut dalam Rangka Cipta Kondisi Menjelang Natal dan Tahun Baru di wilayah Majalengka. Polres Majalengka menggandeng TNI, Dishub dan Satpol PP untuk mengantisipasi kerawanan dan mencegah terjadinya kasus Curas, Curat dan Curanmor (C3).

Kapolres Majalengka, AKBP Mariyono, mengatakan, dalam giat malam ini polisi menjaring belasan preman.

Petugas Satuan Lalu Lintas (Satlantas)  mengamankan 25 pelanggaran dengan barang bukti roda sebanyak 11 unit, STNK 13 buah dan SIM satu buah.

Selain itu, kata kapolres, kepolisian Majalengka juga merampas ratusan botol miras berbagai merek.

Selama tiga bulan kegiatan KKYD, Polres Majalengka mendapatkan ribuan botol miras berbagai jenis merek yang dimusnahkan di mapolres, Selasa (18/12/2018).

Kapolres menyampaikan, KKYD dilaksanakan rutin setiap malam minggu untuk meminimalisir terjadinya tindak kejahatan.

“Para personel kami juga selalu memberikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat yang disambangi,” katanya. (Abduh)

BACA JUGA:  Diduga Akibat Korsleting Listrik, Pasar Tradisional Jatitujuh Terbakar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *