Citrust.id – Pemerintah Daerah (Pemda) Kota Cirebon menyelenggarakan apel Peringatan Hari Jadi Ke-653 Cirebon, Sabtu (30/7/2022) di halaman Balai Kota Cirebon. Pada apel ini Wali Kota Cirebon, Drs H Nashrudin Azis SH menjadi pembina apel yang diikuti seluruh perangkat daerah, pelajar dan unsur masyarakat.
Usai apel, Azis memberikan penghargaan ke sejumlah pejabat, ASN, pelajar dan unsur masyarakat. Penghargaan tersebut sebagai ucapan terima kasih atas kontribusi dan dedikasi yang diberikan demi kemajuan Kota Cirebon.
“Ini wujud terima kasih dan apresiasi pemerintah daerah kepada mereka yang telah berkontribusi dalam pembangunan di Kota Cirebon,” kata Azis.
Azis mengajak kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama mewujudkan visi misi Kota Cirebon. Terlebih kepemimpinan Nashrudin Azis-Eti Herawati tersisa kurang dari dua tahun lagi. Waktu yang ada harus bisa dimanfaatkan dengan baik.
“Dukungan dari seluruh elemen masyarakat sangat kami butuhkan untuk mewujudkan visi misi Kota Cirebon,” katanya.
Azis menyadari, pandemi Covid-19 telah menganggu perekonomian dan laju pembangunan di Kota Cirebon. Oleh sebab itu, peringatan Hari Jadi Cirebon ini menjadi momentum kebangkitan ekonomi masyarakat pascapandemi.
“Ini momentum untuk bangkitnya ekonomi pascapandemi Covid-19. Bersatu maju bergerak dengan penuh optimisme menata masa depan Kota Cirebon yang lebih baik,” tuturnya.
Di tempat yang sama, Wakil Wali Kota Cirebon, Dra. Hj. Eti Herawati mengungkapkan, peringatan Hari Jadi Cirebon menjadi momentum evaluasi kinerja selama memimpin Kota Cirebon. Target-target yang belum tercapai akan dituntaskan demi masyarakat.
“Kami berharap tahun ini dan seterusnya melakukan percepatan pembangunan bisa dilaksanakan dan masyarakat bisa menikmatinya,” katanya. (Aming)
Komentar