Citrust.id – Bentani Hotel and Residence Cirebon sajikan menu buka puasa dari lima negara dalam Semarak Ramadan Bentani.
Public Relation Bentani Hotel Cirebon, Putri Bakti, mengatakan, dalam Semarak Ramadan Bentani atau Serambi Ramadan, Bentani Hotel sajikan menu all you can eat.
Serambi Ramadan menyajikan festival makanan menu dari lima negara. Ada dari Thailand, Korea, Jepang, Western, dan tradisional Indonesia.
Menu-menu tersebut merupakan representasi dari restoran yang ada di Bentani Hotel, yakni Arirang Korean Restaurant, Yanagi Japanese Restaurant, Aroi Mak Fine Thai Cuisine, dan Wijaya Kusuma Restaurant.
“Menu lima negara Serambi Ramadan ditawarkan dengan harga Rp125 ribu nett/orang,” ujarnya, Rabu (8/5).
Serambi Ramadan tersedia Senin-Kamis mulai pukul 17.00-22.00 WIB. Untuk Jumat dan Sabtu ada menu spesial BBQ Ramadan.
“Kami tawarkan diskon 20 persen pada minggu pertama Ramadan,” terangnya. (Haris)
Komentar