Cirebontrust.com – Ratusan orang tumpah ruah berdatangan memadati Stadion Bima Kota Cirebon, Minggu (01/10).
Dengan semangat, mereka hadiri senam Zumba yang diadakan oleh Bank bjb Syariah se-wilayah tiga Cirebon, di Stadion Bima Kota Cirebon bertemakan “Healthy and Fun with bjb Syariah.”
Selain senam Zumba, ada beberapa acara yang digelar oleh panitia seperti pemeriksaan kesehatan gratis dan donor darah yang diperuntukan masyarakat Cirebon dan sekitarnya.
Acara tersebut dihadiri langsung oleh bapak Anwar Munawar selaku pimpinan cabang BJB Syariah Cirebon.
Dimas Ramadia selaku panitia penyelenggara menuturkan, acara ini sengaja diadakan di Stadion Bima Kota Cirebon bertujuan agar lebih meriah.
“Karena acara ini dilakukan oleh perwakilan Bank bjb Syariah se-wilayah tiga Cirebon, Kota Cirebon merupakan sentral dari wilayah tiga Cirebon.”
Dimas menambahkan, acara ini bukan hanya senang-senang saja, akan tetapi ada bakti sosialnya juga berupa pemeriksaan kesehatan gratis, donor darah yang sudah diikuti oleh 80 orang.
“Ke depannya, bjb berharap lebih baik lagi dan terus memberikan yang terbaik untuk masyarakat Jawa Barat,” pungkas Dimas. (Agus)