Citrust.id – Muspika Kadipaten bersama masyarakat membersihkan sungai di Blok Dukuh Eurih,Desa Heuleut Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Majalengka, untuk mengantisipasi banjir di musim hujan.
Kapolsek Kadipaten, Kompol Dadang Surahidayat, mengatakan, pada kegiatan itu, pihaknya memberikan pemahaman kepada masyarakat pentingnya menjaga lingkungan, termasuk tidak membuang sampah ke sungai. Gotong-royong dapat meringankan pekerjaan dan mempercepat penyelesaian pekerjaan dengan maksimal.
“Kami juga ingin keberadaan Polri di tengah masyarakat dapat dirasakan langsung, sebagai pengayom, pengaman, dan fungsi tugas lainnya,” tuturnya, Selasa (28/1).
Camat Kadipaten, Ucu Fajar Hayati, menyampaikan, menjaga dan melestarikan lingkungan merupakan hal utama. Diharapkan masyarakat semakin peduli, sadar, dan tidak ada lagi yang buang sampah ke sungai.
“Membuang sampah ke sungai dapat menimbulkan dampak negatif,” tandasnya. (Abduh)