Hore! Tumblr Tidak Jadi Diblokir Kemenkominfo?

Ilustrasi

CIREBON (CT) – Tumblr, situs paling fangkeh yang sangat digandrungi anak muda Indonesia kabarnya tidak jadi diblokir Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) karena memuat konten video yang, tidak senonoh. Tetapi, Kepala Pusat Informasi dan Humas Kemenkominfo, Ismail Cawidu mengatakan merasa perlu meluruskan informasi tentang aksi pemblokiran tersebut.

Pertimbangannya karena pihak Kemenkominfo mencoba untuk membeberkan poin-poin penting terutama yang menyangkut Tumblr. Berikut lima poin klarifikasi dari Kemenkominfo untuk menjelaskan persoalan yang sedang terjadi.

  1. Panel Pornografi, Kekerasan pada Anak, dan Keamanan Internet yang bersidang menemukan unsur pornografi pada beberapa dari 477 situs yang terlapor, termasuk Tumblr.
  2. Memang konten pornografi tidak terdapat pada seluruh akun Tumblr, namun sampai saat ini tidak memungkinkan bagi operator dan Internet Service Provider (ISP) untuk melakukan pemblokiran per akun. Sehingga kami meminta kepada Tumblr untuk melakukan penyesuaian konten yang ada sesuai dengan nilai-nilai masyarakat dan ketentuan yang berlaku.
  3. Kepada Tumblr telah kami kirimkan surat untuk melakukan self-censorship terhadap konten pornografi kepada akun-akun yang memanfaatkan layanan tersebut.
  4. Panel masih akan mengadakan rapat lanjutan guna mengevaluasi sejauh mana hasil kesepakatan tersebut dapat dijalankan.
  5. Hasilnya akan diserahkan kepada Kemkominfo sebagai pertimbangan untuk pengambilan keputusan. (Net/CT)
BACA JUGA:  Heboh, Akun FB Ini Buktikan PT Pelindo II Cirebon Bohong

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *