Ribuan Peserta Antusias Ikuti Senam Sehat bersama SWH

Citrust.id – Ribuan peserta antusias ikuti senam sehat yang diadakan bacaleg DPRD Provinsi Jawa Barat dari Partai Nasdem, untuk dapil XII Cirebon-Indramayu, Sri Wahyuni Herman (SWH).

Kegiatan itu berlangsung di Muara Sukalila Pesisir, Kota Cirebon, Sabtu (29/7/2023).

Sri Wahyuni Herman (SWH) mengatakan, senam sehat bersama warga itu sebagai momentum silaturahmi dengan warga Cirebon, terutama yang di sekitar Muara Sukalila.

“Alhamdulilah, tadi terlihat antusias ribuan peserta ibu-ibu yang ikuti gerakan senam dengan mengikuti arahan instruktur,” ujarnya.

SWH menjelasan kegiatan itu untuk mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga. Dengan demikian, masyarakat sadar, dengan berolahraga akan mendapatkan tubuh yang sehat.

SWH yang juga Sekretaris DPD Nasdem Indramayu itu menambahkan, pihaknya akan mengadakan senam bersama secara rutin.

“Selain membuat badan sehat, senam bersama juga bisa menciptakan hubungan yang akrab sesama warga,” pungkas SWH. (Haris)

BACA JUGA:  Jual Motor Hasil Curian Lewat FB, Dua Pemuda Diringkus Polisi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *