Citrust.id – Di Kota Cirebon kini ada salah satu tempat untuk kongkow dan makan minum yang asyik, yakni D’Street di area Lobby Parkir Barat, Grage City Mall.
D’Street dengan ciri khas dinding kaca menyajikan makanan dan minuman yang terinspirasi dari makanan jalanan (street food).
Pengelola D’Street, Diana, menjelaskan, menu yang tersedia antara lain aneka gorengan, angkringan, mi rebus, bubur ayam, jahe susu, kopi dan lain-lain. Harga yang ditawarkan relatif murah, mulai dari Rp3 ribu hingga Rp20 ribu.
“Kami buka mulai pukul 09.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB. Misal, pengunjung GCM yang ingin breakfast bisa langsung menyantap bubur ayam di sini,” ujarnya, Jumat (08/12).
Para pengunjung GCM sudah bisa menikmati makanam dan minuman yang ada. Sedangkan untuk grand opening akan digelar pada 15 Desember 2017.
Pada kesempatan itu akan dibagikan 100 voucher minuman jahe gratis. Selain itu, imbuh Diana, pada seminggu pertama akan berlaku diskon khusus.
“Sesuai konsep jalanan, ke depan kami juga berencana mengundang pengamen untuk menghibur pengunjung D’Street,” ungkapnya. /Haris/