MAJALENGKA (CT) – Terbentuknya kepengurusan Karang Taruna Karya Saluyu, Desa Mirat, Kecamatan Leuwimunding langsung menggelar kegiatan perlombaan tingkat SD/Madrasah se desa dan tabligh akbar yang dihadiri oleh, K.H Maman Imanulhaq Pengasuh Ponpes Al Mizan Jatiwangi yang Juga Anggota DPR RI bertempat di Mesjid Baiturraman Desa Mirat.
Acara yang dihadiri oleh Tokoh Masyarakat, Pemerintah Desa Mirat Mahasiswa KKN Unswagati Cirebon dan Seluruh Masyarakat Desa Mirat terlihat berjalan meriah acara tersebut.
Ketua Karang Taruna Desa Mirat, Rusdi mengatakan sangat bersyukur kepengurusan karang taruna baru bisa terbentuk, Insyaallah kata Rusdi amanat dari pemuda akan dijalankan sebaik mungkin demi kemajuan potensi para pemuda Desa Mirat.
“Para pemuda di Desa Mirat itu banyak yang berpotensi dibidang masing-masing jadi mari bersama-sama membangun desa mulai dari para pemudanya dulu,” ujarnya Senin (28/03).
Rusdi berharap, ke depan setiap program yang diagendakan oleh Karang Taruna harus bermanfaat bagi para pemuda dan masyarakat Desa Mirat, karena Karang Taruna adalah wadah pengembangan potensi pemuda yang tumbuh dan berkembang demi kepentingan masyarakat.
Tokoh masyarakat Desa Mirat, M. Nasir mengucapkan selamat atas terbentuknya kepengurusan Karang Taruna semoga ke depan, kata dia kepengurusan baru bisa menjadi awal pro aktifnya peran para pemuda mewujudkan Desa Mirat yang lebih baik dan bekerjasama seluruh elemen masyarakat untuk membangun desa baik secara fisik maupun mental masyarakat.
Secara simbolis, acara tersebut diadakan pemotongan tumpeng oleh Kepala Desa Mirat diberikan kepada K.H Maman Imanulhaq dan dilanjutkan dengan tausiyah oleh, K.H Maman Imanulhaq. (Abduh)