Asesmen Lapangan Daring, Fakultas Kedokteran UGJ Incar Akreditasi A

Citrust.id – Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Swadaya Gunung Jati (UGJ) mengikuti reakreditasi melalui asesmen lapangan secara daring oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi Kesehatan (LAM-PTKes), Senin (2/11), di Auditorium FK UGJ.

Kegiatan tersebut juga dihadiri Wali Kota Cirebon; Drs. H. Nashrudin Azis, SH, Bupati Cirebon; Drs. H. Imron Rosyadi, M.Ag., dan Ketua Yayasan Pendidikan Swadaya Gunung Jati; Dadang Sukandar Kasidin.

Pada kesempatan itu, Nashrudin Azis, mengatakan, dirinya berharap, FK UGJ bisa terakreditasi A. Selama ini, kiprah UGJ bagi Pemda Kota Cirebon maupun Pemkab Cirebon begitu nyata. Apalagi menghadapi pandemi Covid-19 seperti saat ini.

“UGJ berperan dengan baik dalam membantu Pemda Kota Cirebon dan Pemkab Cirebon menekan mata rantai Covid-19,” ungkap Azis.

Sementara itu, Rektor UGJ, Dr. H. Mukarto Siswoyo, Drs., M.Si., menyampaikan, saat ini FK UGJ menyandang status Akreditasi B. Asemen lapangan tersebut sebagai salah satu upaya untuk meningkat menjadi terkreditasi A.

“Dengan persiapan dan kinerja yang telah dilakukan FK UGJ selama ini, saya yakin FK UGJ meningkat menjadi terakreditasi A. Dengan terakreditasi A, FK UGJ akan semakin dipercaya masyarakat dan pemerintah,” ujarnya.

Dikatakan Rektor, saat ini, FK UGJ telah dipercaya oleh Pemerintah Pusat, Kementerian Kesehatan, maupun Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Berdasarkan penilaian Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), FK UGJ berada di grade dua untuk penerimaan mahasiswa.

“Dengan berada di grade dua, FK UGJ boleh menerima 200 mahasiwa pertahun angkatan. Hal ini menjadi salah satu indikator, bahwa FK UGJ sudah sangat baik untuk sebuah fakultas yang baru berdiri 13 tahun,” jelasnya.

Rektor menambahkan, dukungan dari Pemerintah Daerah Kota Cirebon dan Pemerintah Kabupaten Cirebon, baik secara finansial maupun moral, sangat bermanfaat bagi FK UGJ.

BACA JUGA:  Seorang Pemuda Hanyut Terseret Arus Sungai Ciwaringin

“Selama ini, antara FK UGJ dengan Pemda Kota Cirebon dan Pemkab Cirebon telah bekerja sama dengan baik,” pungkasnya. (Haris)

Komentar