Ratusan Replika Karnaval Gunungjati Siap Diarak, Ribuan Warga Mulai Berdatangan

  • Bagikan

Cirebontrust.com – Ribuan masyarakat dari berbagai daerah menyambut Karnaval Budaya yang digelar untuk memeriahkan ritus Sedekah Bumi atau Nadran Gunungjati di Desa Astana, Kecamatan Gunungjati, Kabupaten Cirebon, Sabtu (14/10).

Dari pantauan Cirebontrust.com, ratusan replika beraneka rupa, dari mulai binatang, tokoh pewayangan, hingga tokoh agama siap diarak, berjejer di areal parkir alun-alun makam Kramat Sunang Gunungjati dan jalan raya.

Masyarakat dari berbagai daerah pun sejak pagi hingga siang ini terus berdatangan dengan menggunakan kendaraan roda dua dan roda empat, untuk menyaksikan agenda budaya yang digelar tiap tahun tersebut.

Diungkapkan Wati (43) warga Kecamatan Gegesik, ia mengaku datang ke Makam Kramat Sunan Gunungjati lebih awal, karena takut terjebak macet.

“Saya bersama keluarga berangkat dari rumah sejak pagi, alhamdulillah sudah nyampe di lokasi karnaval. Soalnya kalau datang siang takut kejebak macet,” ujar Wati kepada Cirebontrust.com.

Hal senada dikatakan Yono (35), Warga Krangkeng, Indramayu, “Kami bersama anak-anak ingin menyaksikan arak-arakan. Tiap tahun biasanya sekeluarga kami datang ke gunungjati,” ujarnya. (Sukirno Raharjo)

BACA JUGA:  Sejumlah Anak Terpisah dari Orang Tua Saat Menyaksikan Karnaval Gunungjati
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *