oleh

Sinergitas TNI Polri Bantu Korban Bencana Puting Beliung di Majalengka

Majalengkatrust.com – Bencana angin puting beliung, memporak-porandakan sejumlah rumah warga di Kabupaten Majalengka, mengundang keprihatinan sejumlah pihak untuk membantu korban terkena musibah tersebut.

Seperti di Desa Gandawesi, Kecamatan Ligung nampak sejumlah anggota TNI dengan Polri yang dipimpin Kepala Kepolisian Sektor Ligung, AKP Toto Sumarto di sela-sela kegiatan didampingi Bhabinkamtibmas, Bripda Kurnia Sandi dan Kaspkt Yanurwenda jalin Sinergisitas dengan Babinsa turun tangan ikut bergotong royong.

Sejumlah anggota membantu perbaikan rumah warga yang kena musibah akibat angin puting beliung di blok Pilang Desa Gandawesi, Kecamatan Ligung, Kabupaten Majalengka, Minggu (22/10).

Dikatakan, AKP Toto pihaknya prihatin dan tulus membantu gotong rogong memperbaiki rumah warga pasca angin terjadinya puting beliung dengan bantu-bantu angkat genteng bersama warga. Juga kerjasama bersama kepala desa, turun langsung terjalin keakraban warga dengan anggota Polisi maupun TNI.

“Dengan turut membantu mengatasi kerepotan warga dalam memperbaiki rumahnya, warga akan lebih mudah diajak menjaga Kamtibmas di lingkungannya,” ungkap AKP Toto.

Disela-sela gotong royong itu, Bripda Kurnia Sandi sosok Babinkamtibmas juga memberi sosialiasi kepada warga.

Mereka diminta meningkatkan kewaspadaan dan mengantisipasi segala kemungkinan musibah yang dapat muncul tak terduga. (Abduh)

Komentar