Citrust.id – Dengan bergabungnya Wali Kota Cirebon, Nashrudin Azis, PDIP tambah pede dalam menghadapi Pemilu 2024.
Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Cirebon, Fitria Pamungkawati, mengemukakan hal itu saat rapat DPC PDIP Kota Cirebon, Kamis (12/1/2023) malam.
“Dengan bergabungnya Pak Wali, PDIP Kota Cirebon jadi dapat tambah pede. Pa Wali juga bisa mengembalikan kejayaan PDIP di Kota Cirebon. Kami menargetkan 10 kursi di Pileg 2024, serta menang di pilkada dan pilpres,” ujarnya.
Fitria mengatakan, saat HUT ke-50 di Jakarta, Azis sudah bertemu serta diperkenalkan kepada kader-kader se-Indonesia. Bergabungnya Wali Kota Cirebon dapat menambah suara di Pemilu 2024.
“Beliau hadir secara langsung mengikuti perayaan hari ulang tahun ke-50 PDI Perjuangan. Beliau hadir di Jakarta secara langsung bertemu dengan kader-kader PDIP se-Indonesia. Dengan bergabungnya Pak Wali di PDI Perjuangan, kami juga bisa meraih hattrick pada 2024 nanti,” ungkap Fitria Pamungkaswati.
Di tempat sama, Nashrudin Azis mengatakan, bergabung ia ke PDI Perjuangan sudah melalui proses panjang.
“Saya pelajari misi visi dan akhirnya memilih PDIP sebagai pelabuhan terkahir. Saya mantap memilih PDI Perjuangan sebagai rumah terakhir saya,” tuturnya.
Baginya, hidup adalah pilihan. Memilih menjadi kader PDI Perjuangan tentunya memiliki tanggung jawab untuk mewujudkan harapan, mengembalikan kejayaan PDIP.
“Terimalah saya di PDI Perjuangan. Jangan ada keraguan. Saya bertekad mampu memberikan yang terbaik untuk bangsa dan negara melalui PDI Perjuangan. Mari bersama-sama berjuang dan mewujudkan cita-cita partai. Akan kukembalikan kejayaan PDI Perjuangan di Cirebon,” tandasnya. (Haris)
Komentar