Pemkab Majalengka Dukung Pelaksanaan HPN 2019

  • Bagikan

Citrust.id – Pemerintah Kabupaten Majalengka memberikan apresiasi dan mendukung pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN) 2019 yang difasilitasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Majalengka.

Hal itu terungkap dalam rapat koordinasi PWI dengan seluruh jajaran pejabat di lingkungan Pemkab setempat.

Pada kesempatan itu, jajaran pengurus PWI memaparkan sejumlah program HPN yang akan dilaksanakan antara lain, malam anugerah yang akan diberikan kepada sejumlah pejabat publik, tokoh masyarakat, pelajar, atlet dan lain sebagainya yang direncanakan akan menghadirkan Menteri Pendidikan dan Kebudayan (Mendikbud) RI.

Selain itu, akan diisi dengan kegiatan lainnya seperti diskusi tentang kepemiluaan, lomba tenis meja, seminar jurnalistik, dan lain sebagainya.

Hadir pada kesempatan Asda I Setda Pemkab Majalengka Aeron Randi, Kepala Dinas Parawisata dan Budaya (Parbud) H Gatot Sulaeman, Sekretaris Dinas Kominfo Wawan Sarwanto, dan beberapa pejabat lainnya.

Asda I Pemkab Majalengka Aeron Randi menjelaskan, pihaknya menyambut baik rencana program HPN tersebut dan akan berupaya maksimal dalam mensukseskan kegiatan tersebut.

“Kami memberikan apresiasi atas ide dan gagasan teman-teman wartawan. Program ini secara tidak langsung membantu program Pemkab Majalengka,” paparnya, Rabu (30/1/2019).

Dia sengaja menggelar rapat koordinasi dengan sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD) guna mensukseskan pelaksanaan HPN tahun ini.

“Ini bertujuan untuk mempermudah koordinasi dalam mensukseskan acara, terutama dalam menyambut Mendikbud dan Gubernur Jawa Barat di Kabupaten Majalengka,” katanya.

Kepala Dinas Parbud Gatot Sulaeman akan memeriahkan pelaksanaan HPN tersebut, dengan menampilkan keseniaan dan kebudayaan asal Majalengka pada malam anugerah dan kegiatan HPN lainnya.

“Di acara malam anugerah, kami akan hadirkan sejumlah keseniaan dan kebudayaan Majalengka. Sebab ini penting, agar keseniaan dan kebudayaan ini tetap lestari dan tidak tergerus zaman,” ucapnya.

BACA JUGA:  Bupati Pertanyakan Perbedaan Data sehingga Majalengka Masuk Zona Merah

Ketua PWI Kabupaten Majalengka Jejep Falahul Alam mengatakan, dirinya mengucapkan terima kasih atas dukungan moril dan materil kepada Pemkab Majalengka dalam mensukseskan rangkaian kegiatan HPN 2019 ini.

Berkaitan dengan penganugerahan, lanjut dia, di latarbelakangi atas apresiasi para jurnalis terhadap para tokoh, pelajar, atlet, pengusaha yang dinilai telah memberikan kontrubusi positif bagi masyarakat.

Penghargaan juga diberikan karena para penerima dinilai andil dalam upaya pembangunan pada bidang tertentu, serta memberikan manfaat kepada masyarakat

“Harapan lainnya, agar para penerima ini tetap memberikan inspirasi serta menjadi teladan dalam kebajikan. Saya juga berharap penghargaan ini bukan dilihat dari ukuran dari besarnya pengakuan karena tidak sebanding atas dedikasi mereka selama ini. Penghargaan ini menjaga agar martabat kita sebagai manusia tetap terhormat,” tambahnya.

Tujuan lainnya, kata Jejep, sesuai dengan fungsinya media berkomitmen menjalin kerjasama dan bersinergi pada semua pihak dalam upaya mendorong penyampaian informasi yang sehat, edukatif, dan bertanggung jawab kepada seluruh lapisan masyarakat. (Abduh)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *