Peserta MPLS SMP Wahidin Diajak Bermain Berbagai Perlombaan

Cirebontrust.com – Sebagai upaya memberikan rasa kebahagiaan bersama juga menunjukkan sikap kekompakan, seluruh peserta didik baru SMK Wahidin Kota Cirebon diajak bermain berbagai perlombaan.

Kegiatan yang dipusatkan di lapangan SMP Wadihin itu, masih rangkaian program MPLS selain kegiatan jalan santai.

Menurut Koordinator Kegiatan MPLS SMP Wahidn, Mantsuri, seluruh peserta MPLS SMP Wahidin terlihat bersemangat mengikuti 3 permainan yang diperlombakan yaitu balap karung, joget kursi, dan estapet/sedotan karet.

“Setiap perlombaan diambil 3 pemenang, yaitu juara 1,2, dan 3. Lomba ini diatur dan dipersiapkan oleh anggota OSIS SMP Wahidin,” jelasnya.

Terkait dengan anggaran dalam pelaksanaan kegiatan itu, khusus dipersiapkan untuk lomba tidak banyak, karena dana ini berasal dari siswa dan untuk siswa sendiri.

“Selain itu juga diadakannya lomba ini, agar siswa-siswi peserta MPLS bisa bersosialisasi, mengenal, teman-teman, guru, dan lingkungan sekolah,” ujar Mantsuri. (Intan)

BACA JUGA:  Telkomsel bersama Kredivo Hadirkan Pembayaran Digital Pay Later

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *