Pemkot Cirebon dan HIPMI Siap Bersinergi Tingkatkan Perekonomian

Cirebontrust.com – Saat ini struktur perekonomian Kota Cirebon yang didukung potensi daerah yang mengarah pada jasa perdagangan, budaya, wisata religius, dan ekonomi kreatif, dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Pemkot Cirebon siap membantu dalam upaya melahirkan pengusaha-pengusaha muda guna meningkatkan perekonomian Kota Cirebon.

Demikian sambutan Walikota Cirebon, Drs. Nasrudin Azis yang dibacakan Asisten Administrasi Perekonomian dan Pembangunan, H Yoyon Indrayana, pada Rapat kerja cabang (Rakercab) sekaligus Pendidikan dan latihan cabang (Diklatcab) 2017 Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Cirebon, Kamis (02/02), di Hotel Santika, Kota Cirebon.

Azis mengatakan, guna menjamin suksesnya hal tersebut, harus didukung semua stakeholder untuk menyamakan visi misi dan bahu-membahu untuk bersama membangun dan meningkatkan perekonomian Kota Cirebon.

Pada kesempatan itu, Ketua Umum BPC HIPMI Kota Cirebon, Tri Hartarto Subagja, mengungkapkan salah satu tantangan bagi para pengusaha di Kota Cirebon adalah banyaknya pengusaha dari luar Cirebon yang berekspansi membuka bisnis di Kota Cirebon, terutama di sektor bisnis properti. Untuk itu, BPC HIPMI Kota Cirebon akan merangkul semua pengusaha di Kota Cirebon untuk bisa bersinergi dengan sesama pengusaha tanpa ada sikut-menyikut.

“Mari kita bangun dan tingkatkan perekonomian Kota Cirebon,” ujarnya. (Haris)

BACA JUGA:  Tekan Angka Pengangguran, Pemda Kota Cirebon Luncurkan Aplikasi "Lunga"

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *