Pemkab Cirebon Gelontorkan Rp 4 Miliar untuk Pelatihan Kerja Masyarakat

CIREBON (CT) – Pemerintah Kabupaten Cirebon, bertekad untuk menekan angka pengangguran di Kabupaten Cirebon. Hal itu direalisasikan dengan menggelontorkan anggaran hingga mencapai Rp. 4 miliar. Anggaran ini diutamakan untuk program pelatihan kerja berbasis kompetensi untuk seluruh warga di Kabupaten Cirebon yang dibagi ke dalam 100 paket pelatihan.

Program ini sendiri menghadapi banyak tantangan, di antaranya harus meningkatkan kualitas para pencari kerja serta di tengah makin minimnya kesempatan kerja bagi tenaga lokal di Cirebon. Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Cirebon pada, Selasa (08/08) menutup program pelatihan kerja tersebut untuk angkatan ke lima dan membuka pelatihan serupa untuk angkatan ke enam.

“Kita terus genjot pelatihan kerja ini dengan harapan mereka bisa terserap di dunia kerja baik tingkatan lokal maupun lokal,” kata Kepala Disnakertrans Deni Agustin kepada KC, di sela-sela pelatihan kerja tersebut di Balai Latihan Kerja di Desa Lurah, Kecamatan Plumbon.

Diakui Deni, saat ini kesempatan kerja memang sangat terbatas, sementara lulusan sekolah setingkat SMA/SMK setiap tahunnya terus membludak untuk mencari pekerjaan.

“Jumlahnya tidak sebanding dengan lapangan pekerjaannya. Makanya, ketika kesempatan kerja di tingkatan lokal tidak ada, mereka kita arahkan ke tingkat regional maupun internasional,” katanya.

Pelatihan kerja berbasis kompetensi untuk angkatan ke lima dan ke enam ini terdiri dari 19 paket. Paket-paket yang bisa dipilih untuk dilatih berkaitan erat dengan kompetensi dunia kerja, di antaranya paket menjahit serta paket lainnya.

Para peserta pelatihan kerja ini nantinya akan diberikan sertifikat. Selama 2016, Disnakertrans telah berhasil memfasilitasi 203 alumni pelatihan tersebut untuk ditempatkan di berbagai perusahaan yang tersebar di Cirebon dan sekitarnya.

“Sisanya dengan usaha sendiri. Setidaknya dari hasil pelatihan ini ada hasil yang bisa dipetik, mereka menjadi lebih terampil,” ujar Deni. (Iskandar)

BACA JUGA:  Anniversary 4th LKBH BIBIT: Pemberantasan Korupsi di Kabupaten Cirebon Perlu Keseriusan Penegak Hukum

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *