Ilustrasi
CIREBON (CT) – Bagi Anda yang hobi memakai celana dan belum mengkoleksi berbagai model terbaru, kini saatnya Anda harus mengetahui jenis celana wanita yang sedang trend di tahun 2016 ini. Dengan mengetahuinya maka Anda bisa segera berburu model-model celana terbaru tersebut, ketika Anda mengenakan celana model terbaru yang sedang trend tentu akan akan terlihat lebih menarik dan juga sangat cantik.
Sepertinya, dunia fashion akan cenderung kaku di tahun 2016. “Kaku” dalam hal ini tidak mengacu kepada penggunaan bahan yang kaku, namun lebih ke motif yang kaku, karena kebanyakan model celana bahan wanita terbaru yang dirilis belakangan ini didominasi oleh motif kotak atau garis. Kekakuan dalam industri fashion juga terlihat pada trend warna yang didominasi oleh wana-warna monokrom, seperti hitam-putih, coklat-krem, biru tua-biru muda, dan sejenisnya. Artinya, warna tua dan muda dari tone yang sama dipadukan untuk menciptakan variasi. Sebagai kesimpulan, celana model besar atau baggy dengan motif kotak akan menjadi pilihan paling populer di tahun 2016. (Net/CT)