Jelang Grand Opening ‘Cirebon Kelana’, Ussy Sulistiawati Temui para Tokoh Cirebon

Cirebontrust.com – Aktris sinetron, pembawa acara, sekaligus bintang film, Ussy Sulistiawaty, berkunjung ke Cirebon, Senin (08/05), dalam rangka persiapan pembukaan toko oleh-oleh Cirebon miliknya, yakni ‘Cirebon Kelana’ sekaligus sowan menemui para tokoh di Cirebon.

Acara grand opening Cirebon Kelana yang berlokasi di Jl Siliwangi, Kota Cirebon, dijadwalkan akan digelar pada 21 Mei 2017.

Pada agenda kali ini, Ussy akan berada di Cirebon selama dua hari. Pada hari pertama, ia telah melakukan kunjungan ke toko bahan kue di Jl Pasuketan Kota Cirebon, lalu ke Keraton Kacirebonan menemui Sultan Kacirebonan IX Pangeran Raja Abdulgani Natadiningrat. Setelah itu santap siang menimati nasi jamblang.

Ussy kemudian menuju RS Cahaya Bunda menemui dokter Yasmi. Setelah itu berkunjung ke Sanggar Tari Topeng Panji Asmara di Desa Slangit, Kecamatan Klangenan, Kabupaten Cirebon dan disambut pengasuh sanggar, Inu Kertapati.

Malam harinya bertemu Bupati Cirebon, Sunjaya Purwadisastra, di Pendopo Bupati. Kedatangan Ussy disambut sangat baik oleh para tokoh tersebut.

Kepada Cirebontrust.com, Ussy mengungkapkan, dirinya melihat Cirebon memiliki potensi ekonomi yang sangat bagus. Masyarakat dari luar kota yang berkunjung ke Cirebon makin banyak, apalagi sejak dibukanya Tol Cipali.

Hal itu seiring dengan daya beli masyarakat yang juga makin meningkat. Seiring dibukanya Cirebon Kelana nanti, otomatis Cirebon menjadi kota kedua baginya. Ke depan Ussy akan lebih sering bolak-balik ke Cirebon.

“Aku tidak hanya sekedar buka usaha di Cirebon, tapi juga ingin lebih tahu tentang Cirebon,” ujarnya. (Haris)

BACA JUGA:  Kurangnya Kasih Sayang Orang Tua Jadi Faktor Utama Kasus Anak Terlantar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *