Daftar ke PDI-P, Ade Riyaman Resmi Jadi Balon Bupati Cirebon

Cirebontrust.com – Salah satu Bakal Calon (Balon) bupati Cirebon, Ade Riyaman resmi mendaftar ke Partai PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon, Sabtu siang (03/06), di jalan Pangeran Cakrabuana, Talun, Kabupaten Cirebon.

Dari pantauan Cirebontrust.com, Balon Bupati Cirebon Ade Riyaman, dari kediamannya di desa Kecomberan menuju kantor DPC PDI Perjuangan menggunakan Kereta Kuda Kencana bersama istri, dengan diiringi para relawan yang juga menaiki kuda, kendaraan roda dua dan juga roda empat.

Sementara itu panitia penjaringan Bakal Calon Bupati Cirebon Edi Mustopa menghaturkan terimakasih kepada Bakal Calon yang telah memberikan kepercayaan kepada Partai PDI Perjuangan.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Ade Riyaman yang sudah mendaftar ke partai kami, setelah sebelumnya mengambil formulir,” kata Edi kepada Cirebontrust.com.

Setelah menyerahkan berkas pendaftaran ke Panitia Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati DPC PDI Perjuangan, langsung diverifikasi dan dinyatakan sah.

Ade Riyaman menyampaikan, dirinya memilih mendaftar melalui partai PDI Perjuangan, karena secara idiologis PDI Perjuangan adalah partai yang sangat besar dan nasionalis, yang memperjungkan hak-hak rakyat.

“Kami mempunyai misi dan Misi yang pertama, misi saya memperjuangkan untuk mewujudkan masyarakat Kabupaten Cirebon yang Religus, Aman Sejatera yang berkeadilan bagi seluruh Rakyat Cirebon,” ujarnya. (Sukirno Raharjo)

BACA JUGA:  Raperda Amdal Lalin, Jawaban Carut Marut Lalu Lintas Kota Cirebon?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *