Cirebontrust.com – Satu lagi Aparatur Sipil Negara di lingkungan Pemerintah Kabupaten Cirebon, maju sebagai bakal calon bupati Cirebon.
Beliau adalah Staff Ahli Bidang Pemerintahan Sekretariat Daerah Kabupaten Cirebon, Dadang Tresnayadi tertarik untuk terjun ke dunia politik.
Namun berbeda dengan beberapa ASN lainnya yang sudah mendaftar melalui PDI Perjuangan, Dadang lebh memilih mendaftar sebagai bakal calon bupati ke partai Golkar Kabupaten Cirebon, Senin (29/05).
Dadang merasa dirinya terpanggil untuk membenahi Kabupaten Cirebon agar lebih baik lagi. Menurutnya partai Golkar merupakan partai yang besar dan mempunyai sejarah panjang.
“Kenapa ke Golkar karena saya dilahirkan dari keluarga Golkar. Melalui Golkar mudah-mudahan bisa dapat rekomendasi dan bertarung dalam Pilkada 2018 mendatang,” kata Dadang.
Ketua DPD Golkar Kabupaten Cirebon, Dave Laksono mengatakan Dadang mempunyai pengalaman di lingkungan Pemkab Cirebon. Dave mengatakan jika seandainya Dadang direkomendasikan dan terpilih maka Dadang sudah mempunyai pengalaman di birokrat.
“Pak Dadang bukan orang lain, pak Dadang orang Golkar meskipun berada di birokrat,” kata Dave.
Saat ini, ada 6 bakal calon yang sudah mendaftar ke partai Golkar. Nantinya 6 nama itu akan dilakukan survei terlebih dahulu sebelum dikirim ke DPP Golkar.
“Survei hasilnya dikirim ke DPD Jawa Barat lalu yang memutuskan DPP,” katanya. (Iskandar)