Majalengka Dorong Kepatuhan Pajak Lewat PenghasiLAND Fest 2025

  • Bagikan
Majalengka Dorong Kepatuhan Pajak Lewat PenghasiLAND Fest 2025
Majalengka dorong kepatuhan pajak lewat PenghasiLAND Fest 2025. (Ist.)

Citrust.id – Pemerintah Kabupaten Majalengka, melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), menggelar “Majalengka PenghasiLAND Fest” dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ke-54 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI).

Acara yang digelar di Lapang GGM Majalengka pada Minggu (23/11/2025) itu menjadi upaya pemerintah daerah meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai pentingnya kepatuhan membayar pajak daerah.

Festival itu menghadirkan Senam Sehat, Pelayanan Publik Terpadu, UMKM Expo, Gelar Pangan Murah, serta Sosialisasi Digitalisasi Daerah. Panitia juga menyiapkan beragam hadiah, termasuk sepeda motor, kulkas, dan televisi.

Bupati Eman Suherman mengapresiasi Korpri dan Bapenda Majalengka yang telah menggagas kegiatan edukatif dan interaktif bagi masyarakat.

Ia menegaskan, PenghasiLAND Fest merupakan ruang untuk memperkuat pemahaman publik terkait kontribusi pajak daerah terhadap pembangunan.

“Kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran bahwa pajak daerah yang dibayarkan oleh masyarakat akan kembali menjadi manfaat bersama, untuk pembangunan, pelayanan, dan kesejahteraan Wargi Majalengka. Dengan pajak, kita bersama-sama mewujudkan Majalengka yang Langkung SAE,” ujar Eman.

Ia menambahkan, pajak daerah merupakan salah satu sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang sangat menentukan kelanjutan program pembangunan, mulai dari infrastruktur, kesehatan, pendidikan, hingga peningkatan kualitas layanan publik.

Ketua Korpri Majalengka yang juga Sekretaris Daerah Majalengka, Aeron Randi, menyampaikan, festival tersebut merupakan rangkaian peringatan HUT Ke-54 KORPRI Kabupaten Majalengka.

Ia menjelaskan, tema “Semangat BAJA – Sosialisasi Edukasi Masyarakat Guna Taat Bayar Pajak” relevan dengan komitmen pemerintah dalam mendorong percepatan pembangunan daerah.

Aeron mengatakan, beragam kegiatan yang disajikan dalam PenghasiLAND Fest menjadi sarana memperkuat kedekatan pemerintah dengan masyarakat.

Menurutnya, penyelenggaraan Senam Sehat, Gelar Pangan Murah, Pameran UMKM, Pelayanan Publik Terpadu, dan sosialisasi digitalisasi merupakan bentuk pelayanan nyata pemerintah.

BACA JUGA:  Beraksi di Ligung 2 Anggota Geng Motor Dicokok, 5 Masih Buron

“Saya berharap kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga membawa manfaat, menambah wawasan, meningkatkan kesadaran pajak, serta memperkuat kebersamaan antara ASN dan masyarakat,” tutur Aeron.

Pada kesempatan tersebut, hadiah utama berupa satu unit sepeda motor diraih oleh Iim, seorang guru PPPK asal Kecamatan Sukahaji. (Abduh)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *