Petugas Perketat Pemeriksaan di Perbatasan Majalengka

Citrust.id – Petugas memperketat pemeriksaan check point Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kabupaten Majalengka.

Kapolres Majalengka, AKBP Bismo Teguh Prakoso, melalui Kaposko Check Point Kadipaten, AKP Sukanto, mengatakan, pemeriksaan dilakukan terhadap semua jenis kendaraan yang akan memasuki Kabupaten Majalengka.

“Setiap pengendara diperiksa suhu badannya dan ditanya kepentingan atau keperluannya,” ucap AKP Sukanto.

Ia menuturkan, bagi yang tidak memiliki keperluan jelas, saat itu juga langsung diminta putar balik. Tidak diizinkan meneruskan perjalanan.

“Yang diperbolehkan masuk hanya yang sesuai aturan PSBB saja. Selain itu, ada aturan jam malam. Semua aktivitas masyarakat diharapkan berhenti dan tetap di rumah saja,” pungkasnya. (Abduh)

BACA JUGA:  Bappeda Klaim Pengangguran Tinggi di Kota Cirebon Akibat SDM Lemah, Benarkah?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *