Tim Gabungan Masih Berjibaku Padamkan Api di Lereng Gunung Ciremai

Citrust.id – Meski sudah dilakukan upaya pemadaman selamat empat hari terakhir, tapi api tak kunjung padam di lereng Utara Gunung Ciremai.

Lahan yang terbakar, yakni vegetasi semak belukar yang tumbuh di antara celah hamparan bebatuan. Kondisi medan seperti itu amat sulit dijangkau personel. Tak ada akses masuk kendaraan kecuali jalan kaki. Selain medan yang sulit, cuaca terasa lebih panas dari biasanya.

Meski demikian, tim gabungan tak putus asa. Mereka terus melakukan upaya pemadaman dengan menambah jumlah personil dan logistik.

Masyarakat dari Palutungan, Kuningan siap meluncur ke posko Bukit Seribu Bintang. Ada 11 personel,” kata Taryana, Polisi Kehutanan (Polhut) Balai Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC).

Dari Majalengka, Oman DP, Polhut Balai TNGC mengatakan, pihaknya masih bertarung dengan api. “Semoga kami menang,” katanya saat ditanya informasi terkini, Jumat (25/10).

Hal ini diamini Mufrizal, Kepala Sub Bagian Tata Usaha Balai TNGC. Ia memberi semangat untuk tim gabungan untuk memadamkan api.

Kepala Satuan Polhut Balai TNGC, Apo melaporkan, api mendekati Gunung Dulang.

“Tim gabungan akan tetap melakukan upaya pemadaman kebakaran hutan Gunung Ciremai. Pemadaman dilakukan secara bergiliran agar waktu dan tenaga terpakai efisien,” pungkasnya. (Abduh)

BACA JUGA:  Truk Terguling Jadi Tontonan Warga Sekitar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *