Lagi, Banjir Kepung Pemukiman Warga Kuningan Utara

Kuningantrust.com – Belum hilang dari ingatan kita suasana duka akibat banjir yang merendam 7 desa di Kecamatan Cibingbin, kali ini musibah banjir merendam pemukiman warga kuningan utara, Rabu (15/02).

Peristiwa yang sempat membuat panik warga itu, terjadi tepat di kawasan rumah penduduk Desa Patalagan, Kecamatan Pancalangan, Kabupaten Kuningan.

Berdasarkan data terhimpun, terlepas akibat hujan yang mengguyur seharian tadi. Luapan air sungai cibacang desa setempat, salah satu penyebab terendamnya rumah warga sekitar.

“Kejadian pas tadi sore, kira-kira pukul lima sore atau jelang magrib lah,” ucap Tini warga korban banjir tadi.

Lokasi kebanjiran, Tini dan sejumlah saudaranya, terpaksa harus cepat melakukan bersih-bersih ruang rumah miliknya.

“Iya mas, sedikit-sedikit saya bersihkan. Supaya bisa buat istirahat malam ini saja,” katanya. (Ipay)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *