Bendera Merah Putih Raksasa Berkibar di Ketinggian 1.100 Mdpl

Citrust.id – Meski di tengah keterbatasan, bendera merah putih raksasa berhasil berkibar di ketinggian 1.100 meter di atas permukaan laut, Senin (17/8).

Pengibaran bendera Republik Indonesia tersebut diinisiasi Komunitas Panjat Tebing Merah Putih (KPTMP) Regional Jawa Barat, di kawasan berkemah Talaga Surian.

Ketua KPTMP Kuningan, Melina Fitriani Ajeng Supartho Putri, mengungkapkan proses pengibaran di pohon pinus memakan waktu tiga hari.

“Tidak mudah mengibarkan bendera dengan ukuran 10 m x 7 m dengan personel yang terbatas di tiga pohon pinus. Ini tantangan yang berbeda di tahun sebelumnya,” papar Melin.

Ada keunikan tersendiri saat mengibarkan bendera di tiga pohon tersebut. Menurutnya, bila tebing curam, ia bisa memegang atau menjadikan tebing untuk tumpuan berpijak baik kaki atau tangan. Namun, bila dengan pohon tentunya harus menggunakan teknik yang lain.

“Pada tahun keempat pengibaran bendera raksasa ini, kami mencoba mengibarkan di media lain. Sebelumnya kami melakukannya di tebing. Tantangannya pun berbeda dengan melakukan pengibaran di tebing,” tandas Melin.

Bendera merah Putih itu dikibarkan oleh tiga orang, yaitu Wishnu Satriawibowo Dimas Supartho Putra, Desi Hartiningsih, dan Jendri Saprudin Sibi.

Upacara pengibarannya diikuti kurang lebih 100 peserta. Mereka dari spiderkids, spiderbundo, pengelola Talaga Surian Camp Park, komunitas Trail Kubang Lumpur Jakarta, dan pengunjung objek wisata Talaga Surian.

“Alhamdulillah kegiatan berjalan lancar. Semoga tahun depan bisa melakukan pengibaran lagi di media pengibaran yang lebih seru dan menantang,” tandas Melin. (Andin)

BACA JUGA:  Tradisi Kupatan Masih Lestari di Cirebon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *