Citrust.id – Salah satu warga Kota Cirebon terkonfirmasi positif Covid-19 varian Omicron. Saat ini, ia menjalani isolasi mandiri di Wisma Atlet, Jakarta.
“Benar. Ada satu warga Kota Cirebon positif Covid-19 varian Omicron. Sekarang berada di Wisma Altlet guna menjalani isolasi mandiri,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Cirebon, Edy Sugiarto, Selasa (18/1).
Edy menjelaskan, warga Kota Cirebon yang terkonfirmasi positif Covid-19 Omicron itu berprofesi sebagai Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Pakistan. Ia baru pulang kemudian langsung isolasi. Ternyata terkonfirmasi positif.
Edy menambahkan, pihaknya telah meminta petugas mengunjungi keluarga pasien. Petugas akan memberikan pemahaman terhadap keluarga pasien, bahwa salah satu anggota keluarganya tengah menjalani isolasi.
“Kami minta yang bersangkutan jangan dulu ke Cirebon, sebelum selesai menjalani isolasi,” tandasnya. (Haris)