Operasi Zebra Lodaya, Polres Majalengka Adakan Vaksinasi Covid-19

banner 468x60

Citrust.id – Polres Majalengka menggelar vaksinasi Covid-19 serta sosialisasi tertib berlalu lintas dan protokol kesehatan, bertempat di Terminal Cipaku, Kecamatan Kadipaten, Rabu (18/11).

Kapolres Majalengka, AKBP Edwin Affandi, mengatakan, kegiatan tersebut merupakan bagian dari Operasi Zebra Lodaya 2021. Operasi Zebra Lodaya tahun ini difokuskan pada kegiatan preemtif maupun preventif.

banner 336x280

Dikatakan Edwin, saat Operasi Zebra Lodaya berlangsung, pihaknya mendirikan Gerai Vaksin Presisi. Vaksinasi itu ditujukan bagi masyarakat yang belum mendapatkan vaksin dosis pertama maupun kedua.

“Gerai vaksin ini diperuntukkan bagi masyarakat secara umum, khususnya para pengendara yang belum melaksanakan vaksinasi Covid-19,” katanya.

Edwin melanjutkan, bagi masyarakat yang ingin menjalani vaksinasi, persyaratannya cukup mudah. Hanya membawa KTP elektronik, maka masyarakat akan langsung mendapatkan layanan vaksin. Artinya, yang akan divaksin tidak hanya masyarakat yang berdomisili di Majalengka, karena KTP itu berlaku untuk seluruh warga Indonesia.

Dia menyebutkan, layanan pemberian vaksin kepada masyarakat dimulai pukul 09.00 WIB hingga 12.00 WIB. Bagi pendaftar nomor urut pertama sampai 20 akan mendapatkan hadiah.

“Berdasarkan pantauan kami, animo masyarakat untuk melaksanakan vaksin cukup tinggi. Namun demikian, kami sudah mengantisipasi dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat,” tandasnya.

Sementara itu, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Majalengka membagikan beras kepada masyarakat selama Operasi Zebra Lodaya 2021. Paket sembako berisi beras itu dibagikan selama dua pekan, yakni 15-28 November.

Warga urban di sekitar perkotaan menjadi target sasaran, mulai dari para sopir angkot, tukang becak, tukang ojek, tukang sapu jalanan, dan tukang parkir.

“Operasi Zebra Lodaya ini berbeda dengan sebelumnya. Bila tahun lalu difokuskan kepada penegakkan hukum atau pelanggaran lalu lintas, kali fokus pada kegiatan simpatik, kehumasan, edukatif, dan kegiatan sosial, termasuk vaksinasi Covid-19,” ujarnya. (Abduh)

 

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *